Selasa, 22 November 2016

Harga Gas Mahal, Siapa Bilang?



Kabar tentang harga gas mahal sepertinya hanya isapan jempol semata karena banyak kalangan mulai tertarik untuk menggunakan Gas Bumi sebagai pengganti LPG yang harganya juga kian merangkak naik. Setelah sebelumnya masyarakat diminta mengganti bahan bakar dengan LPG yang dinilai lebih ekonomis dan praktis, dengan semakin meningginya harga jenis gas ini, masyarakat membutuhkan alternatif lain untuk memenuhi kebutuhan keseharian baik untuk kebutuhan rumah tangga, komersial, dan industri besar. Baik LPG ataupun gas bumi tersebut memiliki fungsi yang sama serta keunggulan dan kekurangan masing-masing. Bagi yang membutuhkan bahan bakar gas yang lebih ekonomis, gas bumi sepertinya bisa memenuhi kebutuhan tersebut karena jenis gas ini memang lebih murah dan hemat.

Gas bumi merupakan alternatif pilihan yang lebih hemat dan murah karena gas bumi ini banyak tersedia di negara Indonesia sehingga hanya perlu penyaluran ke rumah-rumah ataupun kawasan industri melalui pipa gas. Di sisi lain, gas LPG yang sebelumnya digadang-gadang merupakan bahan bakar alternatif yang ekonomis ternyata sebagian besar masih merupakan produk impor karena produksi di dalam negeri belum mencukupi. Sebagai gambaran saja, dengan penggunaan yang sama, ketika Anda membutuhkan biaya LPG hingga Rp 150000 tiap bulan, Anda hanya membutuhkan Rp 40000 tiap bulannya. Penghematan tersebut hampir mencapai 75% yang pastinya hal ini bisa menjadi sebuah solusi cerdas untuk bisa lebih hemat dan murah dengan penggunaan pada kebutuhan yang sama.

Meskipun terdapat penghematan yang cukup besar pada penggunaan gas bumi, belum banyak masyarakat yang beralih untuk menggunakan bahan bakar alternatif tersebut. pemanfaatan gas bumi harus melalui pemasangan pipa gas dari sumur gas menuju ke rumah-rumah masyarakat. Penyaluran inilah yang dinilai cukup menyulitkan yang mana bukan hanya memerlukan dana investasi yang cukup besar juga memerlukan perizinan dari Kementrian ESDM yang ternyata juga bukan persoalan yang mudah. Kendala ini menjadikan gas bumi terasa sulit untuk dirasakan manfaatnya oleh masyarakat yang lebih luas. Apalagi gas LPG menawarkan kepraktisan dengan dimasukkan ke dalam tabung. Meski demikian, penyaluran dan pemasangan pipa-pipa gas bumi ke area perumahan dan industri akan terus diupayakan sehingga masyarakat luas bisa menikmati dan merasakan manfaat penggunaan gas bumi untuk menunjang kebutuhan. Dengan berbagai fakta tersebut maka isu bahwa harga gas mahal tidak akan menjadi suatu masalah.

Tulisan ini disumbangkan untuk jadi artikel situs Si-Nergi.

Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar